Oleh : Mariyati Yusuf
Mengawali tahun 2024 ,Kamis tanggal 04 Januari 2024, Perpustakaan Bpmp Provinsi Kalimantan Timur menerima kedatangan adik adik dari permata hati Paud permata hati Samarinda Ilir berjumlah 59 dan 7 guru pendamping dalam rangka pengembangan Literasi melalui pengenalan perpustakaan.
Kunjungan tersebut diterima oleh Tim pengelola Perpustakaan BPMP Provinsi Kalimantan Timur Mariyati Yusuf S.Sos.dan Sutarmi, S.Pd didampingi adik adik PKL dari SMK Muhammadiyah Loajanan, SMKN 14 Samarinda dan Mahasiswa Politani Samarinda.
Dalam kunjungan tersebut, peserta didik melakukan beberapa aktivitas diantaranya pengenalan layanan perpustakaan, Literasi mendongeng, dengan judul “Gajah yang baik hati”, tanya jawab, Foto Bersama, game edukasi, mewarnai, bermain menonton film pendidikan di mini
Para peserta didik Paud Permata hati samarinda Ilir yang hadir dalam kunjungan terlihat gembira dan bersemangat dengan penuh antusias mengikuti seluruh rangkaian kegiatan di Perpustakaan BPMP Provinsi Kalimantan Timur.
Kesan dari Kepala sekolah Paud Permata Hati Ibu Arbiana Emi.
- Pelayanan yang diberikan alhamdulillahmemuaskan dari penyambutan kedatangan hingga anak mengikuti serangkaian kegiatan yang telah dibuatkan jadwal sedemikian baik sehingga anak anak merasa nyaman.
- Staf Perpustakaan begitu ramah dengan kami selaku guru dan ramah anak anak.
- Ruangan sangat menentukan juga kenyamanan anak anak.
Terima kasih banyak atas pelayanan terhadap kami semoga kedepannya semakin bagus.