Balikpapan, BPMP Provinsi Kalimantan Timur, melaksanakan Acara Apresiasi dan Refleksi Implementasi Program Prioritas UPT. Kegiatan ini dilaksanakan di di Hotel Horison Ultima Jalan. ARS Moh, No 7, Klandasan Ulu Kec. Balikpapan Utara, Kota Balikpapan, Kalimantan Timur, yang berlangsung pada tanggal 28 s.d 30 November 2024.
Kegiatan ini bertujuan untuk menjalin Silaturahmi dan Kerjasama UPT dengan Pemerintah daerah dalam upaya meningkatkan mutu pendidikan di provinsi Kalimantan Timur; memberikan apresiasi bagi pemerintah daerah yang secara optimal dalam mendukung terlaksananya program prioritas UPT di daerah sehingga berdampak pada peningkatan mutu pendidikan di daerah provinsi Kalimantan Timur; mengevaluasi implementasi program prioritas UPT tahun 2024 sebagai laporan capaian oleh setiap PDM sehingga menjadikan rekomendasi untuk lebih baik pada tahun berikutnya.
Kegiatan ini dihadiri oleh masing-masing unsur dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provininsi Kalimantan Timur; 9 (sembilan) Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten/Kota, 1 (satu) Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten; Kantor Bahasa Provinsi Kalimantan Timur; Balai Guru Penggerak Provinsi Kalimantan Timur; BAN PDM Provinsi Kalimantan Timur, Agen Penggerak Transformasi Pendidikan (APTP) Provinsi Kalimantan Timur, serta dari internal BPMP Provinsi Kalimantan Timur.
Kamis (28/11) digelar Acara Apresiasi kepada Pemerintah Daerah dan Agen Penggerak Transformasi Pendidikan (APTP) Provinsi Kalimantan Timur.
Dalam sambutannya Kepala BPMP Provinsi Kalimantan Timur Jarwoko menyampaikan “Poin penting dalam kegiatan ini adalah Sesuai dengan Amanat Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 20 Tahun 2003 Tentang Sistem Pendidikan Nasional (Sisdiknas) pada pasal 5 menyatakan bahwa setiap warga negara mempunyai hak yang sama untuk memperoleh pendidikan yang bermutu, dan pada pasal 11 bahwa Pemerintah dan Pemerintah Daerah wajib memberikan layanan dan kemudahan, serta menjamin terselenggaranya pendidikan yang bermutu bagi setiap warga negara tanpa diskriminasi”.
“Dan mengucapkan terimakasih atas sinergitas kepada Pemerintah Daerah, atas usaha yang sangat maksimal yang telah dilakukan, secara bersama-sama dalam meningkatkan kualitas mutu pendidikan”.
Pj. Gubernur Provinsi Kalimantan Timur dalam sambutannya, yang dibacakan oleh Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Timur, pada saat membuka acara, Rahmat Ramadhan menyampaikan ”Apresiasi kepada BPMP Provinsi Kalimantan Timur yang telah menyelenggarakan kegiatan ini, guna meningkatkan mutu pendidikan di Kalimantan Timur, dan ini merupakan langkah penting dalam meningkatkan pendidikan yang berkualitas. Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur mendukung, sehingga dapat menghasilkan rekomendasi strategis dalam upaya peningkatan mutu pendidikan, dan memperkuat sinergitas’.
Hari berikutnya (29/11) dilaksanakan kegiatan Refleksi Implementasi Program Prioritas Unit Pelaksana Teknis (UPT) Tahun 2024 oleh masing-masing Tim Kerja yang ada di BPMP Provinsi Kalimantan Timur, yang berisi capaian-capaian atau target objectivitas selama tahun 2024, berikut hasil refleksinya.
Kegiatan selanjutnya, dilanjutkan dengan penyampaian praktik baik hasil implementasi program prioritas, masing-masing oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Balikpapan; SMA Negeri 11 Samarinda; dan dari Agen Penggerak Transformasi Pendidikan (APTP) Provinsi Kalimantan Timur.
(Kontributor: Ef; Foto: Tim Publikasi dan Komunikasi BPMP Provinsi Kalimantan Timur)